Adab Sopan Santun Membaca Al-Qur'an



SEPULUH ADAB SOPAN SANTUN MEMBACA  AL-QURAN
https://encrypted-tbn1.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcR0i8KYu0qvg6ZiP2zJKp3syav8N5rM62-FtZ-K4AGGL_UP1Yj6fA
1.       Disunnahkan membaca Al-Quran menpunyai wudu (suci dan bersih). Kemudian mengambil Al-Qur’an hendaknya dengan tangan kanan dan memegangnya denagan kedua tangan.
2.       Hendaknya di tempat yang suci dan bersih, utamanya di mesjid.

3.       Hendaknya menghadap Qiblat,membacanya dengan khusyu’,tenang dan berpakaian yang bagus dan menutup aurat.
4.       Mulut sebaiknya bersih, disunnahkan membersihkan mulut dan gigi terlebih dahulu.
5.       Sebelum membaca  baiknya membaca ta’awudz dan basmalah ,kecuali surah At Taubah,tanpa basmalah. Bahkan sebelum itu diajurkan pula membaca doa.(doa sebelum belajar yang biasa kita baca saat akan melaksanakan proses belajar pada umumnya).
6.       Sebaiknya membaca dengan TARTIL, yaitu  dengan bacaan yang pelan,tenang, teliti, hati-hati/sabar sesuai dengan kaidah tajwid.
7.       Hendaknya dengan penuh perhahatian dan pemikiran tentang makna dan maksud ayat-ayat yang di baca serta penuh penjiwaan, namun apabila tidak mengerti artinya anda dapat memakai Al-Qur’an yang memiliki terjemahan.
8.       Disunnahkan membaca Al-Qur’an dengan suara yang indah (merdu).
9.       Sedapat-dapatnya, janganlah memutuskan membaca Al-Qur’an hanya karena hendak berbicara dengan orang lain,juga dilarang tertawa-tawa,sambil bermain-main dan semacamnya.
10.   Hendaknya memperhatikan waqof dan ibtida’, tanda-tanda baca, panjang pendeknya ,dengung dan atau tidak dengung, serta semua kaidah ilmu tajwid lainnya.